Tren APAC 2024: Prospek Positif untuk Pasar Roti

Pasar roti di kawasan Asia Pasifik (APAC) begitu dinamis, dengan proyeksi pertumbuhan yang stabil di tahun-tahun mendatang. Menurut Euromonitor International, penjualan roti melalui saluran ritel mencapai US$31,04 miliar pada tahun 2023 dan diperkirakan akan tumbuh sebesar 6,1% dari tahun ke tahun selama lima tahun mendatang. Mari kita telusuri tren dinamis yang membentuk pasar roti APAC pada tahun 2024.

Tren 1: Pilihan Berdasarkan Nilai

Konsumen di APAC semakin memprioritaskan nilai daripada harga semata. Mereka mencari produk yang menawarkan perpaduan harga yang terjangkau, rasa, dan bahan alami. Pergeseran menuju pilihan berdasarkan nilai ini membuka peluang bagi produsen roti untuk menonjolkan kualitas dan kealamian produk yang mereka tawarkan sambil membuatnya tetap terjangkau bagi konsumen.

Strategi yang Dapat Dilakukan:

  • Menyoroti nilai yang ditawarkan produk roti dengan penekanan pada bahan-bahan alami, manfaat nutrisi, dan harga yang terjangkau.
  • Menawarkan bundel yang ekonomis atau promosi untuk meningkatkan nilai yang dirasakan oleh konsumen.
  • Memanfaatkan keahlian Analisis Sensoris Lesaffre untuk memastikan bahwa produk roti memenuhi harapan konsumen akan rasa, tekstur, dan kualitas secara keseluruhan.
Tren 2: Kenikmatan yang Lebih Sehat

Kesehatan tetap menjadi perhatian utama konsumen, bahkan saat kita berbicara tentang roti. Konsumen mencari opsi yang seimbang antara kesehatan dan kenikmatan, dengan memperhatikan pilihan yang rendah gula dan bebas dari zat aditif. Dengan menyediakan alternatif yang lebih sehat namun tetap mempertahankan cita rasa yang lezat, produsen roti dapat memenuhi preferensi konsumen yang peduli akan kesehatan yang terus berkembang dan melayani mereka yang memiliki kebutuhan diet khusus.

Strategi yang Dapat Dilakukan:

  • Memberikan label nutrisi yang jelas dan informatif pada kemasan roti.
  • Mengedukasi konsumen tentang manfaat roti yang lebih sehat.
  • Memanfaatkan jajaran bahan-bahan roti Lesaffre. Gunakan pengembang roti MAGIMIX® untuk meningkatkan tekstur dan daya tarik visual. Nikmati kemudahan dan konsistensi premix INVENTIS® yang cocok untuk berbagai jenis roti, termasuk opsi GI rendah.
Tren 3: Keputusan Berbelanja yang Matang

Konsumen saat ini memiliki banyak informasi dan aktif meneliti berbagai aspek produk roti, termasuk harga, manfaat kesehatan, dan produk baru. Hal ini menyoroti pentingnya bagi produsen roti untuk menawarkan produk yang selaras dengan preferensi dan gaya hidup konsumen. Dengan tetap mengikuti tren dan secara konsisten memberikan pilihan yang inovatif dan menarik, produsen roti dapat memenuhi harapan pelanggan dan tetap bersaing di pasar.

Strategi yang Dapat Dilakukan:

  • Mengembangkan ragam roti viral yang menarik secara visual dengan rasa yang sedang tren.
  • Menjalin kolaborasi lintas kategori dengan perusahaan makanan dan minuman untuk berinovasi dan memperluas jangkauan pasar.
  • Menggunakan solusi sourdough LIVENDO® untuk memberikan daya tarik baru dan profil rasa yang khas pada roti Asia konvensional dengan mudah.
Tren 4: Minat pada Hidangan Lokal & Asing

Dunia kuliner yang beragam di kawasan APAC mendorong minat konsumen terhadap cita rasa lokal maupun asing. Konsumen ingin mengeksplorasi cita rasa yang berbeda sambil juga mencari kenyamanan dalam hidangan yang sudah mereka kenal. Hal ini memberikan peluang bagi produsen roti untuk berinovasi dan menawarkan beragam produk yang memenuhi selera konsumen yang gemar berpetualang sambil memanfaatkan preferensi yang didorong oleh nostalgia.

Strategi yang Dapat Dilakukan:

  • Membuat roti fusion yang memadukan tradisi lokal dengan inspirasi global.
  • Bermitra dengan influencer kuliner untuk bersama-sama menciptakan resep roti khas yang terinspirasi oleh beragam masakan daerah.
  • Menjelajahi ragam resep roti etnis di saf-instant.asia/recipes dan merasakan kualitas ragi kering instan SAF-INSTANT® yang konsisten untuk kebutuhan membuat roti Anda.
Tren 5: Memasak dan Mengadakan Acara di Rumah

Ada tren yang berkembang untuk makan di rumah karena konsumen yang memperhatikan biaya memilih untuk menghemat uang dan menikmati kenyamanan makan di rumah. Mereka mengalihkan tabungannya untuk membeli bahan baku premium atau hidangan siap saji untuk meningkatkan pengalaman makan di rumah mereka. Hal ini membuka peluang bagi produsen roti untuk menawarkan produk berkualitas yang memungkinkan konsumen untuk berkreasi membuat hidangan ala restoran dengan harga yang terjangkau di rumah.

Strategi yang Dapat Dilakukan:

  • Memberikan ide resep kepada konsumen menggunakan roti kemasan untuk menginspirasi kreasi rumahan, seperti sandwich mewah.
  • Memperkenalkan pilihan roti premium yang serbaguna dalam format kemasan untuk dinikmati di rumah.
  • Memanfaatkan solusi adonan beku Lesaffre untuk menghasilkan roti siap saji berkualitas guna memenuhi harapan konsumen untuk acara-acara di rumah. Ragi beku L’HIRONDELLE® fmempertahankan daya fermentasi pada suhu rendah, memastikan roti yang menarik bahkan setelah dipanggang.

Dengan tren-tren menjanjikan yang membentuk pasar roti APAC ini, terdapat begitu banyak peluang untuk pertumbuhan dan inovasi. Dengan memahami dan beradaptasi pada preferensi konsumen terhadap nilai, kesehatan, keaslian, keragaman, dan kenyamanan, produsen roti dapat berkembang di pasar yang dinamis dan terus berubah ini. Mengusung tren-tren ini tidak hanya akan mendorong kesuksesan tetapi juga memperkuat hubungan dengan konsumen di seluruh kawasan APAC.

 

Bicarakan dengan kami tentang ide dan kebutuhan membuat roti Anda—Lesaffre siap mendukung Anda dengan solusi pembuatan roti kami yang inovatif.

Anda juga dapat mengikuti kami di Facebook, Instagram atau LinkedIn untuk tetap mengikuti tren makanan konsumen terbaru.

Temukan lebih banyak tren terkini

No Comments

Sorry, the comment form is closed at this time.