
27 Apr Makan dengan Mata Anda: Bagaimana Toko Roti di APAC Dapat Mengikuti Tren?
Di zaman media sosial ini, tampilan produk makanan sangatlah penting dalam menarik perhatian konsumen modern. Aplikasi seperti Instagram dan TikTok telah menjadi rumah bagi gambar makanan, camilan dan hidangan penutup yang menggugah selera.
Daya Tarik di Balik Makanan yang “Instagrammable”
Makanan yang “Instagrammable” atau fotogenik semakin bertambah populer, dan pecinta kuliner di sekitar APAC rela mengantre berjam-jam untuk mengambil foto secangkir kopi yang menarik secara visual atau makanan penutup yang terlihat lezat dan mewah.
Tren makan dengan mata Anda membuat tempat-tempat makan bersaing untuk menarik minat konsumen dengan kreasi yang inovatif dan variasi unik pada makanan konvensional. Makanan dengan rasa, bahan, tekstur dan penampilan yang unik dapat mengumpulkan jutaan suka dan dibagikan secara online.
Apalagi nilai estetika makanan sama pentingnya dengan rasanya. Konsumen terdorong untuk mencoba suatu produk makanan karena daya tarik visualnya. Makanan yang menarik secara visual juga memengaruhi persepsi rasanya.
Antusiasme untuk makanan yang Instagrammable tidak hanya terbatas pada kafe dan restoran. Selama lockdown COVID-19, orang-orang di seluruh dunia menemukan kegembiraan dan kenyamanan dengan membagikan upaya mereka membuat makanan yang baru dan menarik di rumah.
Bahkan saat ini, makanan penutup atau camilan yang cantik dapat membangkitkan semangat mereka yang menjalani karantina akibat Covid.
Bagaimana Toko Roti Dapat Memanfaatkan Tren Ini?
Seperti penyedia makanan lainnya, toko roti juga berupaya menawarkan produk unik yang siap diunggah ke Instagram bagi pelanggannya.
Roti dan makanan panggang sangat cocok dengan popularitas tren makan dengan mata Anda. Produk roti sangat fleksibel dan dapat disesuaikan dengan berbagai cara dengan ciri lokal yang berbeda-beda.
Menurut Innova, 1 dari 5 konsumen di APAC mengklaim mereka mengonsumsi lebih banyak roti dan produk roti karena adanya lebih banyak variasi dan produk baru yang tersedia.*
Semakin banyak toko roti di kawasan ini yang menarik konsumen dengan memanfaatkan warna-warna yang terang dan cerah, memadukan kombinasi rasa yang tidak biasa dan membuat desain yang kreatif untuk produk mereka.
Membuat Resep yang Menyenangkan dan Inovatif dengan Saf-instant®
Saf-instant® berdedikasi pada tiga janji kami kepada para pembuat roti—membantu, menginspirasi dan membuat mereka bangga.
Jajaran ragi kering instan kami yang berkinerja tinggi telah mendukung pembuat roti profesional dan rumahan selama lebih dari 45 tahun. Anda selalu dapat mengandalkan Saf-instant®
untuk daya fermentasi yang superior, stabilitas dan hasil yang berkualitas.
Saf-instant® telah membangun sebuah platform yang lengkap dengan berbagai sumber informasi untuk memotivasi dan menginspirasi para pembuat roti dalam proses kreatif mereka.
Jelajahi koleksi resep kami yang lezat dan menarik secara visual dengan ragi kering instan Saf-instant®, termasuk Roti Krim Korea yang lembut dan empuk.
Anda juga dapat mencoba membuat roti gulung warna-warni yang menarik dan sehat ini.
Untuk pilihan yang lebih meriah, Anda dapat memanjakan diri Anda dengan Roti Ingot Emas Yuzu buatan sendiri.
Kunjungi saf-instant.asia untuk menemukan lebih banyak resep dan ide.
*Sumber: Survei Kategori – Konsumen Innova (2020) – Roti & Produk roti
**APAC: Australia, Tiongkok, India, Indonesia, Jepang, Korea Selatan, Thailand, Vietnam
Sorry, the comment form is closed at this time.